Looking for something?

In Standard

Mulkan secara Resmi Mengukuhkan Kontingen Bangka Untuk Mengikuti Porprov V Babel

Mulkan secara Resmi Mengukuhkan Kontingen Bangka Untuk Mengikuti Porprov V Babel

SUNGAILIAT – Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) V Bangka Belitung akan segera digelar, yang dipusatkan di Kecamatan Koba dan Pangkalan Baru Bangka Tengah, 24 November hingga 3 Desember 2018 nanti.

Kabupaten Bangka mengikutsertakan 22 cabang olahraga dari 23 cabang yang dipertandingkan dengan nomor lomba sebanyak 265 pertandingan untuk memperebutkan 274 emas 274 perak dan 377 perunggu.

Adapun acara pengukuhan kontingen Porprov Kabupaten Bangka diselenggarakan di rumah dinas Bupati, Selasa (20/11).” Atlet-atlet Bangka ini sudah menjalankanpemusatan atlet daerah ( pelatda) yang berjalan lebih kurang satu tahun dan pelatda terpadu lebih kurang 18 hari, ada yang dua minggu ada yang satu minggu sesuai dengan kebutuhan”, ujar Ketua Koni Bangka, Denny Asbih.

Ia Menambahkan, dalam menyampaikan laporan rangkaian kegiatan Porprov V Babel, pihaknya menargetkan menjadi juara dalam Porprov V yang akan berlangsung 4 hari lagi.

“Kami menargetkan Meraih Medali minimal juara 2 umum ” yakinnya. Sementara itu, Bupati Bangka Mulkan yang mengukuhkan kontingen, mengingatkan para atlet untuk bertanding sportifitas serta menjaga nama baik Kabupaten Bangka.

“Kalau ingin berhasil harus mempunyai semangat yang tinggi ,tanpa menyerah tanpa mengalah dan junjung tinggi sportifitas”, pesannya.

Kemudian Bupati Bangka dalam sambutannya mengukuhkan secara resmi memberangkatkan kontingen Kabupaten Bangka untuk mengikuti porprov V Babel serta menyemangati para atlet agar menunjukkan prestasinya.

“Kami menitipkan suatu harapan kepada para atlet,pelatih, official untuk pulang bawa oleh-oleh apakah itu emas,perak dan perunggu” tutupnya.

Turut hadir dalam acara tersebut , Pimpinan Dprd Kabupaten Bangka Parulian dan Rendra Basri, Sekda Bangka , H Akhmad Muksin, Kapolres Bangka, AKBP M Budi Ariyanto, serta undangan lainnya.

Penulis: Sutha

0 Comment 855 Views

Bagas - Personal Assistant. MJS

Related Post

Leave a Reply